Pages

Rabu, 18 Maret 2020

Pacu Keaksaraan, Rektor IDIA Prenduan Resmikan Loka Nalar Sehat





PRENDUAN, Komunika-Rektor IDIA Prenduan, KH. Dr. Ghozi Mubarok, MA. meresmikan secara langsung taman baca di kampus IDIA Prenduan, Kamis (12/03). Peresmian taman baca yang diberi nama “Loka Nalar Sehat” tersebut, merupakan rencana tindak lanjut dari acara pekan literasi yang pernah diadakan BEM IDIA Prenduan beberapa waktu lalu.
Rektor IDIA Prenduan sendiri sangat mengapresiasi akan adanya pojok literasi tersebut. “Memang harus ada inovasi baru untuk meningkatkan minat baca mahasiswi,” ungkap beliau disela-sela sambutannya.
Loka Nalar Sehat memang bagian dari inovasi IDIA Prenduan untuk menumbuhkan semangat literasi, disamping lokasinya yang sangat strategis, mahasiswa bisa membaca dan diskusi untuk menambah wawasan dan pengetahuan mereka sambil ditemani pepohonan rindang yang sejuk dan meneduhkan.
Acara yang diprakarsai oleh Badan Eksekutif Mahasiswa  (BEM) IDIA Prenduan tersebut, diikuti oleh seluruh dosen dan mahasiswi IDIA Prenduan. Peresmian juga melibatkan pihak Perpustakaan Daerah (Perpusda) kabupaten Sumenep.
Melalui perwakilannya, pihaknya siap untuk bekerja sama dalam semua kegiatan yang diselenggarakan oleh Loka Nalar Sehat,”kami akan selalu mensupport seluruh kegiatan yang diadakan oleh  Loka Nalar Sehat, tentunya demi meningkatkan semangat baca mahasiswi,” tutur Bapak Ipunk, selaku Kasi Pelayanan Perpusda Sumenep.
Sejatinya taman baca Loka Nalar Sehat sudah digagas sejak akhir 2019 lalu,  namun karena ada beberapa hal yang harus diselesaikan, hingga akhirnya baru bisa diresmikan. “Dari awal (kegiatan pekan literasi) kita memang sudah bekerja sama dengan Perpusda Sumenep, dan sempat melakukan MoU,” ungkap Fadilah selaku Presmi IDIA Prenduan. “Dan Launching ini merupakan bagian dari MoU yang sudah kami lakukan dengan pihak Perpusda Sumenep,” tambahnya.
Akhirnya, acara yang dimulai sejak pukul 14:00 Wib itu, secara simbolis ditutup dengan prosesi pemotongan pita oleh Rektor IDIA Prenduan sebagai tanda diresmikannya taman baca terebut. (zn)




Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Subscribe!

Mars IDIA Prenduan